Jumat, 05 Juli 2013

Ikhtiar menentukan jenis kelamin anak (Endeavor to determine the sex of the child)

Pada dasarnya anak adalah karunia dari Alloh S.W.T yang wajib kita syukuri keberadaannya.
Namun begitulah manusia, tidak sedikit dari kita yang terkadang merasa kecewa ketika anak yang lahir tidak berjenis kelamin sesuai harapan kita, padahal banyak orang tetangga atau saudara kita yang untuk dapat mempunyai seorang anak saja mereka sudah sangat bahagia.

Namun demikian tidak ada salahnya kita berikhtiar untuk mengharapkan agar jenis kelamin anak yang akan lahir sesuai dengan harapan kita.

Berikut beberapa metode iktiar agar anak yang lahir kelak dengan jenis kelamin sesuai apa yang kita harapkan :
A. Teori asam-basa
  • Untuk mendapatkan anak laki-laki dilakukan hubungan seksual pada masa subur perempuan karena kromosom Y suka dengan suasana vagina yang basa. Sedangkan untuk mendapatkan anak perempuan dengan melakukan hubungan seksual 2 hari sebelum masa subur karena kromosom X sangat suka dengan suasana asam di vagina.
  • Jika Ingin Bayi Laki-laki makanlah daging merah, makanan yang banyak mengandung kalium seperti pisang, dan makanan yang kaya garam. Mengonsumsi jenis makanan tersebut dipercaya membantu kondisi vagina menjadi basa, kondisi yang disukai sperma Y. 
  • Jika Anda Ingin bayi Perempuan konsumsi makanan yang asam seperti jeruk, makanan kaya lemak dan tinggi kalsium seperti susu dan dairy product. Sperma X yang tahan asam dapat hidup lebih lama dan secara otomatis menyeleksi sperma Y yang tidak dapat bertahan dalam kondisi asam.
B. Teori "Siapa yang paling dulu mencapai puncak"
  • Bila ingin mendapatkan anak perempuan, sebaiknya suami ejakulasi terlebih dahulu sehingga suasana vagina menjadi asam. Sedangkan untuk mendapatkan anak laki-laki, sebaiknya istri yang terlebih dahulu orgasme sehingga suasana vagina menjadi basa. Untuk memeriksa keberhasilan dari usaha yang sudah dilakukan bisa dengan melakukan USG pada usia kehamilan 15 minggu. Tapi tetap saja orang tua harus berbesar hati, apapun jenis kelamin janin harus Anda terima dengan rasa syukur dan suka cita.
C. Teori Tabel KB Bulanan
  • Teori ini adalah suatu cara dimana sang ibu merencanakan awal kehamilan dengan menyesuaikan usia ibu dengan bulan awal kehamilan.
  • Berikut tabel untuk merencanakan kehamilan dengan jenis kelamin sesuai apa yang anda harapkan :
TABEL  IKHTIAR
PERENCANAAN JENIS  KELAMIN ANAK
UMUR IBU AWAL KEHAMILAN (BULAN/MONTH)
(TAHUN/YEAR) JAN FEB MAR APR MEI JUN JUL AGS SEP OKT NOP DES
18 Pr Lk Pr Lk Lk Lk Lk Lk Lk Lk Lk Lk
19 Lk Pr Lk Pr Pr Lk Pr Pr Pr Pr Lk Lk
20 Pr Lk Pr Lk Lk Lk Lk Lk Lk Pr Lk Lk
21 Lk Pr Pr Pr Pr Pr Pr Pr Pr Pr Pr Pr
22 Pr Lk Lk Pr Lk Pr Pr Lk Pr Pr Pr Pr
23 Lk Lk Pr Lk Lk Pr Lk Pr Lk Lk Lk Pr
24 Lk Pr Lk Lk Pr Lk Lk Pr Pr Pr Pr Pr
25 Pr Lk Pr Pr Lk Pr Lk Lk Lk Lk Lk Lk
26 Lk Pr Lk Pr Pr Lk Pr Lk Lk Pr Pr Pr
27 Pr Lk Pr Lk Pr Pr Lk Lk Lk Pr Lk Lk
28 Lk Pr Lk Pr Pr Pr Lk Lk Lk Lk Pr Pr
29 Pr Lk Lk Lk Lk Lk Lk Lk Lk Pr Pr Pr
30 Lk Pr Pr Pr Pr Pr Pr Pr Pr Lk Pr Lk
31 Lk Pr Lk Pr Pr Pr Pr Pr Pr Pr Lk Lk
32 Lk Pr Lk Pr Pr Pr Pr Pr Pr Pr Lk Lk
33 Pr Lk Pr Lk Pr Pr Pr Lk Pr Pr Pr Lk
34 Lk Pr Lk Pr Pr Pr Pr Pr Pr Pr Lk Lk
35 Lk Lk Pr Lk Pr Pr Pr Lk Pr Pr Pr Lk
36 Pr Lk Lk Pr Lk Pr Pr Pr Lk Pr Lk Pr
37 Lk Pr Lk Lk Pr Lk Pr Lk Pr Lk Pr Lk
38 Pr Lk Pr Lk Lk Pr Lk Pr Lk Pr Lk Pr
39 Lk Pr Lk Lk Lk Pr Pr Lk Pr Lk Pr Pr
40 Pr Lk Pr Lk Pr Lk Lk Pr Lk Pr Lk Pr
41 Lk Pr Lk Pr Lk Pr Lk Lk Pr Lk Pr Lk
42 Pr Lk Pr Lk Pr Pr Pr Lk Lk Pr Lk Pr
43 Lk Pr Lk Pr Lk Pr Lk Pr Lk Lk Lk Lk
44 Lk Lk Pr Lk Lk Lk Pr Lk Pr Lk Pr Pr
45 Pr Lk Lk Pr Pr Pr Lk Pr Lk Pr Lk Lk













Keterangan   : Lk = Laki-laki (male)







Pr = Perempuan (female)




















  • Dalam merencanakan kehamilan menggunakan tabel ini sebaiknya dalam penentuan bulan jangan menggunakan bulan dengan kemungkinan sedikit. misal seorang ibu yang telah berusia  31 tahun dan ia menghendaki seorang anak laki-laki, maka hendaknya ia jangan memilih awal kehamilan pada bulan Januari atau Maret, karena dikhawatirkan ia hamilnya pada bulan Februari sehingga berjenis kelamin Perempuan, tetapi ia berKB pada bulan Januari sampai Oktober dan tidak  berKB pada bulan Nopember, sehingga diharapkan pada bulan Nopember atau Desember ia dapat hamil dengan jenis kelamin laki-laki.
  • Saya sangat menyarankan agar KB yang dipakai adalah alat kontrsepsi yang praktis seperti Kondom sehinga tidak mempengaruhi hormon sang ibu untuk dapat cepat hamil
  • Dalam menghitung usia ibu juga harus memperhatikan bulan kelahiran ibu, misal seorang ibu lahir pada bulan September 1983, maka pada  bulan September 2013 ia baru berusia 31 tahun dan pada bulan Agustus 2013 ia masih berusia 30 tahun.
Demikian semoga bermanfaat...!!
Sekali lagi Teori ini hanya merupakan suatu ikhtiar saja, adapun keberhasilannya kita kembalikan kepada Tuhan sang Maha Pencipta yang wajib kita syukuri adanya.
Kalau sudah dikarunia anak jangan lupa Aqiqohnya ya...saya dikirimi juga mau...!!
Tabel ikhtiar menentukan jenis kelamin anak dalam bentuk exel, dapat download disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar